Bisnissawit.com – Harga pembelian tandan buah segar (TBS) produksi petani sawit mitra plasma di Provinsi Riau mengalami penurunan yang cukup tajam untuk setiap kilogram (kg). Pada periode yang sama yakni 15-21 Januari 2O25 TBS mitra swadaya Riau juga melemah.
Mengutip Media Perkebunan, Meskipun harga TBS mitra swadaya mengalami penurunan yang cukup drastis, penurunan harga TBS mitra plasma tidak sebesar itu. Untuk usia tanam 9 tahun misalnya, penurunannya hanya sekitar Rp 108,69 per kg.
Data resmi Dinas Perkebunan Riau menunjukkan bahwa harga TBS mitra plasma di Riau masih relatif stabil di angka Rp 3.000-an per kg untuk sebagian besar usia tanam. Akan tetapi, pada tanaman berusia 3 dan 4 tahun berada di bawah rata-rata, yakni di kisaran Rp 2.650 hingga Rp 3.000 per kg.
Penurunan ini merupakan dampak langsung dari melemahnya harga CPO di pasar global sejak akhir tahun lalu.
Berikut ini penetapan harga TBS kelapa sawit kemitraan plasma Provinsi Riau
nomor 2 periode 15 – 21 Januari 2O25 :
Umur 3 tahun Rp 2.664,12
Umur 4 tahun Rp 3.024,43
Umur 5 tahun Rp 3.206,69
Umur 6 tahun Rp 3.346,99
Umur 7 tahun Rp 3.418,49
Umur 8 tahun Rp 3.458,91
Umur 9 tahun Rp 3.462,33
Umur 10-20 tahun Rp 3.443,31
Umur 21 tahun Rp 3.388,57
Umur 22 tahun Rp 3.335,91
Umur 23 tahun Rp 3.279,86
Umur 24 tahun Rp 3.218,35
Umur 25 tahun Rp 3.149,26
Catatan:
Indeks K : 93,30 persen
BOTL : 1,29 persen
Harga CPO Rp 13.970,71 per Kg
Harga Kernel Rp 11.218,88 per Kg
Harga Cangkang Rp 21,01 per Kg